sebagaimana yang tersirat dalam judulnya, pembeli ini tidak mengambil setiap keputusan. Anda sering kali harus mengambil keputusan bagi pembeli semacam ini. Berikut adalah beberapa karakteristik pembeli yang tidak yakin :
1. Tidak sanggup mengambil keputusan; tidak dapat mengatasi masalah dengan terus-terang , tidak sanggup mempertahankan kontak mata jika dilihat secara langsung.
2. Mengelak atau menunda-nunda (bahkan di telepon), tidak mengikatkan diri.
3. Selalu perlu bicara dengan orang lain sebelum mengambil keputusan. Dengan demikian, ia menjauhkan diri dari posisi bertanggung jawab.
Agar berhasil,simaklah beberapa cara untuk mengendalikan para pembeli ini :
1. Jangan beri mereka terlalu banyak pilihan atau gagasan,maksimal dua pilihan .
2. Jangan biarkan mereka mengendalikan waktu. Anda yang menentukan waktu dan lamanya pembicaraan telepon. Beri mereka dua pilihan ketika anda menelepon kembali.
3. Tawarkan jawaban positif dan objektif atas keberatan subjektif. Jangan biarkan keberatan mereka yang samar-samar itu menang.
4. Apabila mereka menyampaikan keberatan, setujui. Kemudian beralihlah pada faedah positif produk anda. Jangan biarkan keberatan mereka mengombang-ambing anda; ini yang penting.
5. Tampil dengan meyakinkan dan positif dalam nada suara dan cara anda. Kepercayaan diri ini akan terdengar dengan baik di telepon.
6. Apabila mereka ingin bicara dengan orang lain, doronglah mereka untuk melakukannya. Kemudian usulkan pembicaraan bertiga di telepon, tawarkan menjawab setiap pertanyaan tentang penggunaan atau masalah teknis yang ada pada mereka, dan rencanakan untuk menelepon kembali pada waktu yang telah ditentukan.
Tipe pembeli ini paling tepat dikendalikan dengan sikap yang teguh dan terus-terang. Pembeli ini tidak menyukai konflik dan konfrontasi. jangan ancam mereka, tetapi tetaplah tegas, hal itu akan membuahkan hasil.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar