Minggu, 18 November 2012

Ustadz Felix Siauw - Karunia Terindah Bagi Wanita


Gambar
Allah Swt telah berpesan kepada umat Islam dalam surah Al-Baqarah ayat 120
Gambar
Orang-orang Yahudi dan Nasrani tidak akan senang kepada kamu hingga kamu mengikuti millah mereka. Katakanlah: “Sesungguhnya petunjuk Allah itulah petunjuk (yang benar)”. Dan sesungguhnya jika kamu mengikuti kemauan mereka setelah pengetahuan datang kepadamu, maka Allah tidak lagi menjadi pelindung dan penolong bagimu.
Yang dimaksud “Millah mereka” ada banyak sekali. Salah satu diantaranya adalah paham feminisme yang banyak menyerang umat Islam, terutama remaja putri mereka. Kajian Ustadz Felix Siauw (@felixsiauw) ini mengangkat pembahasan seputar paham feminisme ini. Dimulai dari sejarah wanita dalam berbagai peradaban dan agama yang senantiasa direndah dan dimarjinalkan. Lanjut dengan bagaimana wanita saat ini yang selalu dieksploitasi seksualnya. Bagaimana sejarah munculnya feminisme yang ingin “menyamakan” – “menyetarakan” pria dan wanita. Feminisme yang menuduh Islam tidak adil terhadap wanita. Fakta-fakta bahwa pria dan wanita memang berbeda dan tidak bisa disamakan. Dan terakhir bagaimana Islam memandang kedudukan pria dan wanita. Bagaimana Islam memuliakan wanita jauh lebih tinggi dari berbagai agama lain, termasuk di dalamnya paham feminisme.
Kajian ini diselenggarakan di Masjid Nurul Ashri, Deresan, Yogyakarta, Sabtu, 10 November 2012, dan merupakan convert dari video youtube di link ini.
Silakan download format mp3nya (22MB) di sini
dan powerpointnya bisa di download di sini*
________________________________________
*(powerpoint ini adalah hasil edit dari presentasi yang beredar di dunia maya dengan judul “KTBW”, ditambah presentasi beliau saat presentasi launching Hijab Alila 11 November 2012 di Indosat Jakarta. Adapun format original masih menunggu respon Ust.Felix)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar